Hubungan Dokumentasi Keperawatan dengan Kepuasan Pasien di RS Di Jawa Timur

Suhendra Agung(1*), Arif Wijaya(2)


(1) 
(2) 
(*) Corresponding Author

Abstract


Kepuasan pasien merupakan harapan dan tujuan dari setiap institusi penyedia layanan kesehatan. Banyak usaha yang bisa dilakukan agar kepuasan pasien bisa tercapai. Salah satu upaya yang bisa dilakukan adalah dengan meningkatkan kualitas asuhan keperawatan melalui peningkatan kualitas dokumentasi asuhan keperawatan. Tujuan
penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara dokumentasi asuhan keperawatan dengan tingkat kepuasan pasien di instalasi rawat inap RSU DR. Wahidin Sudiro Husodo Mojokerto tahun 2012. Desain penelitian ini adalah analitik dengan pendekatan cross sectional. Jumlah populasi adalah 88 pasien yang dirawat di instalasi rawat inap RSU Dr. Wahidin Sudiro Husodo Mojokerto. Dalam pengambilan sampel teknik yang digunakan adalah teknik random dengan pendekatan proporsional random sampling dan untuk pengambilan data menggunakan instrumen
berupa kuesioner. Teknik analisa data menggunakan uji Spearman rank’s untuk menganalisa hubungan antara variabel dokumentasi keperawatan dan kepuasan pasien dengan menggunakan tingkat signifikan α = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan 58,3 % dokumemntasi keperawatan dalam kategori tidak baik dan 41,7% dalam kategori baik. Kepuasan pasien menunjukkan 6,9 % dalam kategori tidak puas, 48,6% cukup puas, dan 44,4% dalam kategori puas. Uji Spearman rank’s dari kedua variabel didapatkan nilai ρ = 0,007. Kesimpulan dari penelitian ini adalah ada
hubungan yang signifikan antara dokumentasi keperawatan dengan kepuasan pasin di instalasi rawat inap RSU Dr. Wahidin Sudiro Husodo Mojokerto tahun 2012.
Kata kunci: Dokumentasi keperawatan, Kepuasan pasien.

Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 609 times
PDF - 529 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


UNIMUS | Universitas Muhammadiyah Semarang
Jl. Kedungmundu Raya No. 18 Semarang

email:[email protected]  http://unimus.ac.id