RANCANG BANGUN KENDALI KECEPATAN MOTOR BERBASIS LOGIKA FUZZY UNTUK SISTEM PROPULSI ELEKTRIK PADA KAPAL MENGGUNAKAN PULSE WIDTH MODULATION (PWM)

Abd Gafur(1*), Iradiratu Diah PK(2), Belly Yan Dewantara(3)


(1) 
(2) 
(3) 
(*) Corresponding Author

Abstract


Sistem propulsi kapal adalah suatu mekanisme yang akan memutar baling-baling. Pada perkembangan saat ini motor induksi 3 fasa banyak digunakan untuk kendaraan elektrik baik untuk mobil listrik maupun propulsi pada kapal. Disamping keunggulannya motor induksi memiliki kelemahan yaitu sulitnya mengatur kecepatan motor induksi dikarenakan sifatnya yang tidak linier. Pada prinsipnya motor induksi dioperasikan pada kecepatan yang konstan, bila beban berubah kecepatan motor juga berubah. Dari permasalahan tersebut dalam penelitian ini dirancang alat kendali kecepatan motor berbasisi logika fuzzy untuk sistem propulsi elektrik pada kapal menggunakan pulse width modulation. Untuk mengetahui kinerja alat maka dilakukan beberapa pengujian, pengujian pertama dengan membandingkan respon kecepatan motor mengguakan logika fuzzy dan tanpa logika fuzzy dimana hasilnya adalah untuk respon kecepatan motor tanpa menggunakan kontrol logika fuzzy rata-rata dapat menempuh 23 detik untuk stady state, sedangkan untuk penggunaan kontrol logika fuzzy rata-rata mampu mencapai stady state dengan waktu 17 detik. Untuk nilai rata-rata error stady state tanpa penggunaan kontrol logika fuzzy yaitu sebanyak 97 rpm, sedangkan untuk penggunaan kontrol logika fuzzy rata-rata nilai error stady state adalah 78 rpm. Dimana untuk rise time sendiri tanpa menggunakan logika fuzzy rata-rata adalah 4 detik dan untuk penggunaan kontrol logika fuzzy memerlukan waktu rata-rata 2 detik.

Keywords


Propulsi, Motor Induksi, Fuzzy, PWM

Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 449 times
PDF - 139 times

DOI: https://doi.org/10.26714/me.v13i1.5954

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2020 MEDIA ELEKTRIKA



Editorial Office of Media Elektrika


Universitas Muhammadiyah Semarang FT-FMIPA Building, 7nd Floor. 
Department of Electrical Engineering
Jl. Kedungmundu Raya No. 18, Kota Semarang, Prov. Jawa Tengah, Indonesia 50273

Phone: 085299398663
Email: [email protected]

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.