KENDALI SISTEM PENGABUTAN BERBASIS SPRINKLER DENGAN MIKROKONTROLER ATMEGA-8

Bustanul Arifin(1), Jenny Putri Hapsari(2*)


(1) Universitas Islam Sultan Agung
(2) Universitas Islam Sultan Agung
(*) Corresponding Author

Abstract


Tanaman menjadi penopang hidup utama manusia untuk mencukupi kebutuhannya. Untuk mencapai kehidupan yang baik dan sehat agar mempunyai produktivitas tinggi, tanaman memerlukan media tanah yang baik pula. Salah satu faktor utama yang perlu diperhatikan untuk mencapai hal tersebut adalah dengan memperhatikan kelembaban tanah. Dengan adanya kemajuan teknologi, faktor kelembaban tanah dapat dijaga secara baik. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membuat alat yang dapat mengendalikan kelembaban tanah secara otomatis dengan menggunakan beberapa sensor.

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode perancangan, pembuatan alat, dan pengujian. Sistem ini terdiri atas input, pemroses, dan output. Input sistem meliputi papan tombol berjumlah 5, sensor kelembaban, dan sensor hujan. Sedangkan output sistem berupa relay yang mengendalikan sprinkler serta display LCD 16x2. Sinyal input dan output dioelah oleh sebuah prosesor 8-bit yaitu ATMega-8 dengan frekuensi kerja 16 MHz. Pengujian sistem ini diawali dengan pengujian catu daya yang akan dipasang, pengujian input, yaitu sensor kelembaban dan sensor hujan, pengujian katup selonoid, Jenis tanah yang diujikan adalah tanah merah, pasir, dan lumpur. Sedangkan air yang digunakan untuk pengujian terdiri atas air hujan, air tanah, dan air pam.

Hasil pengujian menunjukkan bahwa sensor kelembaban dapat mendeteksi dengan baik bermacam-macam jenis tanah, yaitu tanah merah, pasir, dan lumpur dalam keadaan basah dan kering. Nilai yang dihasilkan pada sensor ini 20% untuk kondisi kering, 605 untuk kondisi gerimis, dan 92% untuk kondisi hujan. Kendali motorize valve pada sistem juga dapat bekerja dengan baik pada kondisi sistem menggunakan beberapa jenis air yang diujikan.

Keywords : kelembabab tanah, sensor hujan, mikrokontroler ATMega-8, valve sprinkler.

Keywords


Kontrol, sensor

Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 333 times
PDF - 73 times

DOI: https://doi.org/10.26714/me.v14i1.6386

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2021 MEDIA ELEKTRIKA



Editorial Office of Media Elektrika


Universitas Muhammadiyah Semarang FT-FMIPA Building, 7nd Floor. 
Department of Electrical Engineering
Jl. Kedungmundu Raya No. 18, Kota Semarang, Prov. Jawa Tengah, Indonesia 50273

Phone: 085299398663
Email: [email protected]

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.