PENGARUH KETEBALAN GASKET BLOK SILINDER TERHADAP PERFORMANCE MESIN SUZUKI GP 100

- Subkhan(1*), Samsudi Raharjo(2), Joko Suwiknyo(3)


(1) 
(2) 
(3) 
(*) Corresponding Author

Abstract


Motor bakar merupakan salah satu jenis mesin penggerak yang banyak
dipakai dengan memanfaatkan energi kalor dari proses pembakaran menjadi energi mekanik. Motor yang umum seperti mesin 4 tak dan 2 tak (4 strokes dan  2 strokes engine) juga mesin diesel memerlukan tekanan kompresi yang cukup di ruang bakar untuk dapat bekerja sempurna, membakar bahan bakar (bensin/solar) dan udara untuk dijadikan tenaga. Tekanan yang rendah membuat campuran bahan bakar dan udara tidak dapat terbakar atau sering disebut misfire, sehingga mesin kehilangan tenaga. Umumnya mesin tidak dapat bekerja baik jika tekanan kompresi berada di bawah 100 PSI / 7 BAR / 7.2 kg/cm2. Hasil penelitian pemasangan gasket standar dengan ketebalan 0,05 cm dan pemasangan gasket dengan ketebalan 0,08cm; 0,16cm; 0,24cm; 0,32cm; 0,40cm; 0,48cm; 0,56cm sangat berpengaruh terhadap kerja mesin terbukti semakin besar volume ruang bakar perbandingan kompresinya
semakin kecil dan terjadi kenaikan pemasukan campuran bahan bakar dan udara ke dalam ruang bakar, tetapi daya yang dihasilkan kecil. Hal ini menjadikan mesin semakin tidak efisien. Seperti yang kita tau konsep
efisiensi menjelaskan bahwa perbandingan antar energi berguna dengan
energi yang masuk secara alamiah tidak pernah mencapai 100%.

Kata kunci: Ketebalan gasket, Kompresi, Efisiensi.

Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 27068 times
PDF - 188 times

DOI: https://doi.org/10.26714/traksi.12.1.2012.%25p

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c)

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.


TRAKSI : Majalah Ilmiah Teknik Mesin

ISSN : 1693-3451 (Pinted) e-ISSN : 2579-9738 (Online)

Published by: LP2M Unimus bekerjasama dengan APTI (Asosiasi Profesi Teknik Indonesia)  

 
ADDRESS

Jl. Kasipah No. 12 Semarang

E-mail: [email protected] Call: 0248445768


Sponsors

Asosiasi Profesi Teknik Indonesia (APTI)

Website: www.apti.or.id